Google dengan produk Google Search nya selalu memperbaharui dan meningkatkan layanannya untuk para user, salah satunya dengan menghadirkan Featured Snippet (cuplikan pilihan).
Bagi para website owner hingga praktisi SEO, hal ini merupakan suatu tantangan yang harus diperhatikan, karena featured snippet berkaitan erat dengan performa website di Google Search.
Oleh sebab itu, mari pelajari lebih lanjut tentang pengertian feature snippet, cara kerja, hingga tips mengoptimasinya di artikel ini.
Baca juga: Daftar Indikator Performa Technical SEO dalam Google Search Console
Daftar Isi
Apa itu Google Featured Snippet?
Featured snippet adalah salah satu fitur Google Search dalam meng-highlight kutipan teks agar muncul di bagian atas search engine results page (SERP).
Nama lain atau sebutan lain dari featured snippet adalah “Position 0“.
Featured snippet sendiri merupakan salah satu langkah Google untuk meningkatkan user experience bagi para penggunanya untuk mendapatkan jawaban secara cepat.
Sementara itu mengutip dari blog Google Search Central, featured snippet merupakan box khusus di mana format hasil penelusuran umum di-reversed (dibalik), yang mana Google akan menampilkan kutipan teks deskriptif terlebih dahulu.
Contoh Featured Snippet:

Lalu, seperti apa sih cara kerja feature snippet ini? Mari lanjutkan membaca.
Baca juga: Tips Optimasi Gambar di SEO, Lakukan Semua Agar Google & User Happy!
Cara Kerja Featured Snippet
Search results Google terkadang menampilkan sejumlah list (daftar) atau teks di mana snippet memberikan deskripsi sebuah halaman web di atas link web berwarna biru. Ini tidak seperti format standarnya di mana link web biru dahulu baru di bawahnya teks deskripsi.

Teman-teman DailySEO ID mungkin akan melihat hasil featured snippet ini di search results standar, di dalam “People Also Ask”, atau di Google Knowledge Graph.
Cara kerja Google menampilkan featured snippet ini adalah ketika sistem Google menentukan format ini yang kemungkinan besar akan membantu user menemukan apa yang mereka cari dengan lebih mudah.
Featured snippet akan sangat membantu untuk user yang menggunakan perangkat seluler atau melakukan searching by voice (penelusuran suara).
Umumnya feature snippet akan berisi satu cuplikan teks, namun sangat mungkin muncul lebih dari satu cuplikan teks.
Bagaimana Featured Snippet dipilih?
Google menjelaskan bahwa featured snippet ini diambil dari web search listing (daftar penelusuran web).
Sistem Google secara otomatis menentukan halaman web mana yang akan ditempatkan sebagai “good featured snippet” untuk di-highlight di SERP.
Tentu saja Google membuka peluang bagi Anda memberikan feedback untuk meningkatkan algoritma penelusuran dan kualitas dari hasil penelusuran.
Baca juga: Panduan Lengkap Google Analytics untuk SEO: GA4 dan Universal Analytics
Tipe-tipe Featured Snippet
Sebelum berperang Anda harus tahu dulu medannya. Maksudnya, sebelum mengoptimasi featured snippet, Anda harus tahu dulu tipe-tipe dari featured snippet.
1. Paragraph Featured Snippet
70% dari featured snippet adalah paragraph type (tipe paragraf), dengan panjang rata-rata sekitar 42 kata dan 250 karakter.

Kebanyakan dari featured snippet tipe ini dimulai dengan judul “what (apa)” atau “why (mengapa)”, hal ini mengindikasikan bahwa kebanyakan yang dicari user adalah informational query.
2. Listicle Featured Snippet
Rata-rata 19% dari featured snippet selanjutnya adalah listicle type (tipe daftar isi), yang rata-rata terdiri dari 6 item dan 44 kata.
Terkadang muncul dalam tampilan ordered list (angka 1, 2, 3, dst), dan terkadang dalam tampilan unordered list (hanya bullet points).
Ordered list:

Unordered list:

3. Table Featured Snippet
Tipe selanjutnya adalah table featured snippet yang sekitar 6,3% muncul di SERP. Rata-rata muncul dengan kutipan 5 baris dan 2 kolom dengan 40 sampai 45 kata.

4. Video Featured Snippet
Terakhir ada tipe video featured snippet yang muncul sekitar 4,6% di SERP, rata-rata video yang muncul berdurasi 6 menit 35 detik.

Penutup
Itulah penjelasan dari pengertian Google featured snippet, cara kerjanya, hingga tipe-tipenya.
Pahami dan telaah lebih dalam agar Anda memahami featured snippet lebih lanjut, dan jangan lupa untuk terus update pengetahuan SEO Anda supaya tidak ketinggalan.
Lalu bagaimana dengan cara mengoptimasi featured snippet ini? Silakan baca Cara Mengoptimasi Konten Agar Berpotensi Masuk Featured Snippet di Google.
Mari bersama-sama membangun industri SEO di Indonesia yang sehat tanpa trik spammy, dan silakan ajukan pertanyaan seputar SEO dan Digital Marketing di grup Telegram DailySEO ID, yuk gabung di sini!
Sumber:
- https://developers.google.com/search/docs/advanced/appearance/featured-snippets
- https://support.google.com/websearch/answer/9351707
- https://www.searchenginejournal.com/featured-snippets-optimization/410622/#:~:text=involved%20than%20that.-,4%20Types%20Of%20Featured%20Snippets%20You%20Can%20Target,-When%20looking%20to
6 Comments
Makasih mas ilmu nya sangat membantu sekali dan bermanfaat
mantap mas ilmu nya sangat work sekali, terimakasih banyak ya mas
work sekali ilmunya
Thanks hu, info yang bermanfaat
Untuk masuk featured snippet kayak gini berarti artikel relevan sesuai yang di ketikkan ya? dan untuk misal yang nampilkan list apakah penulisan pakai list, atau pakai heading misal H2 atau H3? soalnya ada artikel saya gan model list pakai nomor malahan jarang muncul di google yang muncul cuman yang H2nya.
Featured snippet sendiri merupakan salah satu langkah Google untuk meningkatkan rental mobil di balikpapan user experience bagi para penggunanya untuk mendapatkan jawaban secara cepat.